Para Siswa di Tangerang Selatan Mengumpulkan Baju Pada Hari Akhir UN, TangselBanget.Com – Biasanya yang kita tau, setelah hari terakhir UN (Ujian Nasional) para siswa pada saat pengumuman kelulusan sekolah, mereka akan konvoi keliling jalan raya dengan melakukan coret – coretan pada pakaian atau baju sekolah yang mereka kenakan selama sekolah sebagai kenangan – kenangan atau tanpa mereka lulus.


Namun berbeda dengan yang dilakukan oleh siswa SMAN 2 Tangerang Selatan. Pada hari akhir pelaksanaan Ujian nasional. Puluhan Siswa SMAN 2 Tangerang Selatan melakukan pengumpulan baju seragam sekolah, Kamis (13/4/2017) pada halaman sekolah SMAN 2 Tangerang Selatan.

Seragam Tersebut Akan Disumbangkan Ke Yayasan

Kepala Sekolah SMAN 2 Tangerang Selatan menuturkan, Puluhan potong baju seragam tersebut, nantinya akan disumbangkan ke salah satu yayasan yang membutuhkan pakaian tersebut.

Menurut Kepala Sekolah SMAN 2 Tangerang Selatan, para siswa tersebut dengan suka rela memberikan baju seragam milik mereka, hal tersebut dikarenakan para siswa telah memiliki lebih dari satu baju seragam sekolah.

Seragam Bekas Namun Masih Bermanfaat

Meskipun yang diberikan baju seragam yang bekas, akan tetapi semoga ada manfaatnya bagi orang lain.

Kepsek SMAN 2 Tangerang Selatan tersebut juga mengapresiasi aksi yang telah dilakukan oleh anak didiknya tersebut. Pasalnya pasca UN (Ujian Nasional) yang sangat identik dengan coret coretan, setidaknya dapat diantisipasi dengan kegiatan positif yang bermanfaat bagi masyakat lainnya.

Share.

Leave A Reply

five × one =

*

Exit mobile version