Peresmian Kantor Lurah Rawa Buntu Tangsel, TangselBanget.Com – Telah diresmikan Kantor Lurah Rawa Buntu, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan. Gedung baru tersebut sudah layak digunakan untuk pelayanan publik, meskipun fisik dari bangunan tersebut belum selesai keseluruhannya.
Ayadih selaku lurah terlihat sangat gembira mendampingi para tokoh setempat serta Sekretaris Camat Serpong Supriadi. Anggota DPRD Kota Tangerang Selatan Nurhayati Yusup juga ikut hadir pada acara peresmian tersebut.
Rawa Buntu merupakah keluarah yang cukup padat warga pemukiman kelas menengah ke atas, sehingga dengan adanya kantor ini bisa memberikan pelayanan yang jauh lebih baik, nayman bagi seluruh warga Rawa Buntu. Supriadi, mengatakan sangat senang dengan adanya kantor baru tersebut.
Yang paling utama adalah bagaimana memberikan pelayanan yang baik, dan juga dapat memberikan kenyamanan bagi warga yang datang ke kantor tersebut. Dengan adanya kantor dengan fasilitas gedung yang bagus ini, agar menjadi lebih baik dalam melayani warga yang berdatangan.
Kantor lurah baru ini, untuk perawatan tidak hanya dilakukan oleh para staf keluarahan saja, akan tetapi juga seluruh elemen masyarakat di Kelurahan Rawa Buntu. Partisipasi masyarakat sangat dibutuhkan agar dapat saling menjaga dan merawat gedung baru tersebut.
Lurah Rawa Buntu juga berharap agar kantor baru tersebut dapat menjadi wahah baru bagi Rawa Buntu. Anggota DPRD Kota Tangerang Selatan, Nurhayati Yusup mengungkapkan, meskipun saat ini dalam pembangunan gedung baru tersebut belum selesai semuanya. akan tetapi masih ada tahap finishing di lantai tiga, namun kantor sudah layak untuk dihuni atau digunakan.
Nurhayati berharap, dengan adanya kantor baru tersebut maka pelayanan publik harus terus ditingkatkan. Harapannya pelayanan semakin membaik, semuanya bisa terlayani dengan nyaman di kantor baru tersebut.